Lab 10.1 Konfigurasi Mail Server Postfix Dovecot CentOS 7

Assalamu'alaikum Wr.Wb.


Pada kesempatan kali ini saya akan membahas mengenai Konfigurasi Mail Server Postfix Dovecot CentOS 7. Sebelumnya saya akan memberikan sedikit informasi mengenai apa itu mail server, postfix dan dovecot.

Apa itu Mail Server?
Mail server merupakan server yang memungkinkan user untuk dapat mengirim dan menerima e-mail satu sama lain dalam satu jaringan atau internet.

Apa itu Postfix?
Postfix adalah sebuah program yang digunakan sebagai layanan SMTP .

Apa itu Dovecot? Dovecot adalah sebuah layanan POP3 dan IMAP sebagai akses e-mail masuk.


Topologi:



Konfigurasi Server:

 1. Langkan pertama yang haru Anda lakukan adalah menginstal postfix. Sebenarnya secara default postfix pada CentOS 7 sudah terinstal. Namun, tidak ada salahnya untuk mencoba kembali. Jalankan perintah seperti berikut:



 2. Masuk kedalam file main.cnf Anda.



 3. Temukan dan edit script menjadi seperti yang saya beri kotak merah pada gambar dibawah ini. Script tersebut digunakan untuk menentukan destinasi atau tujuan dari mail server Anda.



 4. Temukan pula script dan edit menjadi seperti yang saya beri tanda kotak merah pada gambar dibawah ini. Script tersebut diubah menjadi all agar dapat diakses atau pun menerima request client secara keseluruhan.



 5. Kemudian scroll ke baris script paling bawah, dan tambahkan script seperti yang saya beri tanda warna hijau pada gambar dibawah ini.


Keterangan:

  • myhostname : merupakan sebuah hostname dari mail server yang ingin Anda buat.
  • mydomain : merupakan nama domain yang Anda gunakan.
  • myorigin : untuk menentukan target distribusi e-mail Anda.
  • mynetworks : merupakan IP network dan IP loopback dari server Anda. Digunakan untuk mengakses SMTP. IMAP, dan juga alur pengiriman mail server yang lain.
  • home_mailbox : digunakan untuk menentukan direktori mailbox pada mail server.
  • smtpd_baner : merupakan banner smtp yang Anda gunakan.
  • message_size_limit : digunakan untuk menentukan limit atau kapasitas kotak email yang dinyatakan pada satuan byte.
  • mailbox_size_limit : digunakan untuk menentukan limit atau kapasitas ukuran dari mailbox sebuah user.
  • smtpd_sasl_type : merupakan sebuah plugin SASL yang digunakan oleh mail server SMTP untuk melakukan autentikasi.
  • smtpd_sasl_path : digunakan untuk menerapkan sebuah plugin berdasarkan informasi yang terdapat pada SMTP maupun IMAP.
  • smtpd_sasl_auth_enable : digunakan untuk mengaktifkan SMTP Authentication.
  • smtpd_sasl_security_options : Melakukan pelarangan pada user yang tidak dikenal atau anonymous untuk mengakses mail server.
  • smtpd_sasl_local_domain : digunakan untuk menentukan target pada sebuah SASL domain.
  • smtpd_recipient_restrictions : digunakan untuk memberikan sebuah proses rcpt pada client atau user.


 6. Kemudian Anda harus melakukan perintah dibawah ini untuk memulai, dan menjalankan postfix Anda.



 7. Masukkan service SMTP kedalam firewall agar Anda dapat menerima request dari client ataupun sebaliknya.



 8. Lalu selanjutnya, Anda perlu untuk menginstal dovecot nya dengan perintah berikut:



 9. Masuk kedalam file dovecot.conf Anda.



 10. Temukan script dan ubah seperti yang saya beri tanda kotak warna merah pada gambar dibawah ini.


Keterangan:

  • Protocols = imap pop3 lmtp : digunakan untuk melayani proses penerimaan pesan.
  • listen = * : diubah supaya dapat menerima request dari semua jenis jaringan.


 11. Masuk kedalam file 10-auth.conf Anda.



 12. Temukan dan ubah script yang saya beri tanda kotak merah seperti gambar dibawah ini. Ini diubah untuk mengatur autentikasi loginnya.



 13. Temukan dan ubah pula script dibawah ini yang saya beri tanda kotak merah. Disini saya ubah menjadi no untuk mengaktifkan plaintext auth nya.



 14. Sekarang Anda perlu masuk kedalam file 10-mail.conf Anda.



 15. Temukan dan ubah script seperti yang saya beri tanda kotak merah pada gambar dibawah ini. Ini digunakan untuk menentukan lokasi mail pada mail server.



 16. Masuk juga kedalam file 10-master.conf Anda.



 17. Temukan dan ubah script yang saya beri tanda kotak merah pada gambar dibawah ini. Ini digunakan untuk menentukan user dan group yang digunakan untuk autentikasi.



 18. Anda pun perlu masuk kedalam file 10-ssl.conf Anda.



 19. Temukan dan ubah script seperti yang saya beri tanda kotak merah pada gambar dibawah ini. Disini ssl nya saya nonaktifkan karena saya belum membuat ssl pada mail server.



 20. Setelah sekian lama Anda mengedit file yang cukup banyak tadi, Anda dapat bernapas lega karena langkah selanjutnya adalah memulai dan menjalankan dovecot Anda dengan perintah seperti berikut:



 21. Kemudian kita lakukan perintah seperti yang ada pada gambar dibawah ini. Masukkan beberapa port agar dapat diakses atau agar dapat berkomunikasi dengan dengan client nantinya.



 22. Buat dua buah user sebagai percobaan untuk mail server Anda nantinya.



 23. Setelah itu, lakukan percobaan dengan mengakses SMTP port melalui CLI.


Keterangan :

  • mail from : merupakan nama user yang mengirim email.
  • rcpt to : merupakan nama user yang menerima email.
  • data : digunakan untuk memasukkan isi pesan Anda. Untuk mengakhiri pesan Anda, Anda dapat menggunakan tanda titik (.).
  • quit : digunakan untuk keluar dari mode telnet.


 24. Setelah itu kita coba periksa pada user yang satunya (yang menerima email) apakah pesan email yang dikirim sampai atau tidak.


Keterangan:

  • user : merupakan user dari email tersebut.
  • pass : merupakan password dari user email tersebut.
  • stat : digunakan untuk memeriksa pesan yang masuk.
  • retr 1 : merupakan status pesan yang masuk. Disini pesan yang masuk hanyalah 1, maka saya menuliskan retr 1. Ini juga digunakan untuk melihat isi pesan yang masuk tersebut.


 25. Setelah selesai, Anda dapat keluar dari mode telnet dengan perintah quit.



Sekian dari saya, kurang lebihnya mohon maaf. Jika ada kesalahan mohon diberitahu. Saran dan kritik Anda sangat membantu. Terima kasih.

Wassalamu'alaikum Wr.Wb.

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.